Rabu, 10 Februari 2021

Tuah keris tambal jimat

  Keris dengan pamor tambal termasuk cukup langka dan bernilai tinggi karena tingkat kesulitan dalam pembuatannya cukup tinggi dan hanya Empu Keris berpengalaman saja yang bisa membuatnya.


Keris dengan pamor tambal banyak dicari oleh orang-orang yang percaya pada kekuatan ghaib Keris karena pamor ini di anggap memiliki tuah yang baik bagi pemiliknya. Tapi pamor ini termasuk pemilih atau tidak semua orang cocok memilikinya.


Pamor Tambal pada sebilah Keris bentuknya mirip seperti sapuan kuas besar pada bidang lukisan, atau seperti tambalan pada bilah Keris menggunakan material bahan yang berbeda dari bahan bilahnya.

Tambal bisa di artikan "Menambal", yang memiliki makna untuk menyempurnakan kekurangan yang ada atau memperbaiki sesuatu yang rusak. Pamor tambal dapat juga di artikan sebagai sebuah usaha untuk mewujudkan sesuatu yang lebih baik dari sebelumnya.

Pamor tambal merupakan gambaran sebuah kesadaran bahwa Manusia pada dasarnya jauh dari kesempurnaan serta sebagai perlambang permohonan atau harapan agar Tuhan berkenan menambal atau menutupi segala kelemahan atau kekurangan yang ada pada diri kita yang disimbolkan dengan motif tambalan pada bilah Keris.

Jadi, tuah dari Keris berpamor tambal adalah untuk menutupi kejelekan, kekurangan, kelemahan dan kesalahan pemiliknya, bisa dalam hal kehidupan sosial di masyarakat maupun dalam hal materi.

Baca juga:



Demikian sedikit informasi tentang filosofi dan tuah Keris pamor tambal yang dapat kami sampaikan pada artikel kali ini. Untuk informasi lain seputar benda-benda pusaka, dapat dibaca pada artikel Harta Langitlainnya.

Semoga bermanfaat
Terima kasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar